Diriwayatkan dari Abdullah bin Abbas R.A, dia berkata : Al-Abbas memiliki sebuah saluran air yang melewati tanah milik Umar. Pada suatu suatu hari Jumaat, Umar mengenakan pakaiannya. Sedangkan di sisi yang lain, dua ayam milik Al Abbas disembelih. Ketika saluran air tersebut penuh, maka dituangkanlah air yang telah bercampur dengan darah kedua ayam tersebut. Ternyata cairan itu mengenai pakaian Umar, maka Umar R.A memerintahkan agar pakaiannya itu dilepaskan. Dia pun kembali pulang kemudian melemparkan pakaiannya dan mengenakan pakaian yang lain. Setelah itu dia datang untuk mengimami orang-orang melakukan solat Jumaat. Lalu dia didatangi oleh Al-Abbas yang ketika itu berkata, "Demi ALLAH, sesungguhnya ada tempat yang biasa dipergunakan Rasulullah ï·º untuk meletakkan (sesuatu)." Maka Umar berkata kepada Al-Abbas, "Aku bersumpah dengan nama ALLAH di hadapanmu, kamu panjat sahaja punggungku sehingga kamu boleh meletakkannya di tempat yang biasa dipergunakan Rasulullah ï·º (meletakkan sesuatu)." Maka Al-Abbas melakukan hal itu. (HR Ahmad, 1/210) Sumber : Shifatush Shafwah (Kisah-Kisah Orang Pilihan), Jilid 1, karya Imam Ibnu Al Jauzi.